Alhamdulillah, segala puji bagi Allah Rabb semesta alam, pimpinan komisariat IMM Ki Bagus Hadikusumo UNS telah melaksanakan musykom ke XI pada hari minggu bertepatan dengan 27 syawal 1432 H atau 25 september 2011 di Balai Muhammadiyah PDM Kota Surakarta. Kegiatan dimulai pada pukul 09.00 hingga 22.00 dengan pimpinan sidang Iwan Setyo Nugroho (perwakilan dari PC IMM Surakarta), Izzatul Muna (FK/Pend. Dokter/2008) dan Notulen Lathifah Arub S. (FKIP/PBSID/2009).
Ditengah jalannya musykom juga diadakan acara halal bi halal kader, pimpinan, demisioner, dan JAIMM (Jaringan Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah) UNS pada pukul 14.00 - 16.00. Suasana kekeluargaan sangat terasa dalam acara halal bi halal tersebut. Acara tersebut dipimpin oleh mas Taufiq Nugroho, S. H. sebagai perwakilan JAIMM UNS.
Hasil penting dari musyawarah komisariat tersebut adalah di terimanya laporan pertanggungjawaban PK IMM Ki Bagus Hadikusumo UNS periode 2010 -2011. Untuk susunan formatur PK IMM Ki Bagus Hadikusumo periode 2011 - 2012 berdasarkan keputusan Panitia Pemilihan (Panlih) yang dipimpin oleh IMMawan Yogie Suryo adalah
1. Kartika Peni Kapindo (FK/DIV Kebidanan/2007)
2. Sayida Royatun Niswah (FK/DIV Kebidanan/2008)
3. Efty Ikayanti (FKIP/Pend Bahasa Inggris/2008)
4. Asyrifah Nur'aini Rohmah (FP/Agroteknologi/2008)
5. Muhammad Mu'thi Ali F. (FE/Akuntansi/2008)
6. Nurul Hidayati (FSSR/Ilmu Sejarah/2009)
7. Arifah Cahyo Andini S. (FKIP/PPKn/2010)
8. Nisa'u Luthfi Nur Azizah (FK/Pend. Dokter/2011)
Insya Allah susunan lengkap kepengurusan PK IMM Ki Bagus Hadikusumo UNS periode 2011 - 2012 akan selesai pada hari minggu tanggal 2 september 2011.
Ditulis oleh : Muhammad Mu'thi Ali Febriyanto
0 Komentar
Silakan berkomentar, komentar yang tidak sesuai dengan postingan akan di hapus.